Yogyakarta, dndsandyra.com – Suasana MTs Negeri 9 Sleman (MTsN 9 Sleman) pada hari Jumat (21/01/2022) tampak berbeda dari hari sebelumnya. Jika biasanya sebelum pembelajaran siswa melaksanakan salat duha berjamaah atau tadarus bersama, kali ini seluruh siswa didampingi guru dan pegawai mengikuti kegiatan jalan sehat.
Sebelumnya, Wakil Kepala (Waka) Madrasah bagian Kesiswaan Warsun Munawir menyiapkan para siswa untuk berbaris berpasangan dua-dua agar di perjalanan tidak mengganggu penguna jalan lain.
Siswa putra didampingi beberapa guru berjalan terlebih dahulu. Baru kemudian disusul oleh siswa putri dan guru yang lain. Barisan tampak rapi dan tertib sepanjang perjalanan.
Kegiatan jalan sehat ini dimulai pukul 07.00 s.d. pukul 07.50 dengan melewati rute Dusun Onggomertan, Dusun Sanggrahan, dan Dusun Demangan.
“Alhamdulillah, Jumat pagi minggu pertama PTM (Pertemuan Tatap Muka) ini kita telah melaksanakan kegiatan di bidang kesehatan jasmani, yaitu jalan sehat. Kegiatan setiap Jumat akan bergiliran dengan kegiatan literasi atau keagamaan,” papar Warsun.
Setelah mengikuti kegiatan tersebut, para siswa diberikan waktu istirahat sejenak dan bersiap mengikuti pembelajaran.
Source : dndsandyra.com
Editor : Aris Triyanto