Kunjungan Tim IT UMB Jakarta ke UMBY

ICT UMBY Terima Kunjungan Tim IT dan Publikasi UMB Jakarta

Yogyakarta, dndsandyra.com –  Biro Information Communication Technology (ICT) Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) menerima kunjungan dari Tim IT dan Publikasi Universitas Mercu Buana Jakarta (UMB Jakarta), di ruang seminar, Kampus 1 Gedung Rektorat UMB Yogyakarta, pada Senin (8/11/2021) dan Selasa (9/11/2021).

Dalam kunjungan tersebut, Tim IT dan Publikasi UMB Jakarta diwakili oleh Rizki Briandana, S.Sos., M.Comm., Ph.D.  (Direktur Akademik dan Kemahasiswaan), Moestanuzul Indrawan, S.Kom. (Kepala Bagian Publikasi), Yananto Mihadi Putra, SE., M.Si. (Kasub Publikasi), Lukman Medriavin Silalahi, ST., MT. (Kepala Biro Information Technology), Hendrikus Lusio Soge, S.Kom. (Staf Pengembangan Sistem Informasi) dan Ismail, S.Kom. (Kepala Bagian Operasional Teknologi Informasi).

Rektor UMBY, Dr. Agus Slamet., S.TP., M.P. menyambut baik kedatangan Tim IT dan Publikasi UMB Jakarta. Beliau menyampaikan bahwa pengelolaan jurnal memang sudah seharusnya diperhatikan dengan baik agar dapat terindeks Google Scholar, karena hal ini akan berpengaruh pada nilai sitasi dari setiap Dosen.

Direktur Akademik dan Kemahasiswaan, UMB Jakarta, Rizki Briandana, S.Sos., M.Comm., Ph.D, mengatakan kunjungan dilakukan dalam rangka melakukan diskusi dan sharing terkait pengelolaan sistem Open Journal System (OJS) dan Teknis dengan TIM ICT dan Publikasi UMBY, diantaranya seperti konfigurasi server, sistem keamanan data, konfigurasi plugin, dan manajemen tata kelola jurnal berbasis OJS.

Dalam pelaksanaan kegiatan selama 2 hari tersebut TIM UMB Jakarta melihat bagaimana implementasi sistem OJS pada jurnal yang dikelola UMBY, dan berdiskusi mengenai apa saja yang perlu dilakukan agar semua jurnal yang dikelola dapat terindeks Google Schoolar.

“Beberapa tahapan yang harus dilakukan untuk indeksasi OJS, antara lain seperti pembuatan akun Google Webmaster, melakukan validasi, menambahkan sitemap OJS pada Google Web Master, mengatur metadata dari OJS, dan melakukan konfigurasi indexing plugin pada OJS.” jelas Albert Yakobus Chandra, S.Kom., M.Eng., MCE. selaku Kepala Biro ICT UMBY.

Source : dndsandyra.com
Editor : DnD

2 Replies to “ICT UMBY Terima Kunjungan Tim IT dan Publikasi UMB Jakarta”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *