Webinar HMPSSI Perencanaan Karir

HMPS SI UMBY Adakan Webinar Perencanaan Karir

Yogyakarta, dndsandyra.com – Himpunan Mahasiswa Program Studi Sistem Informasi (HMPSSI) Fakultas Teknologi Informasi (FTI) Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) kembali mengadakan webinar mengenai perencanaan karir bertema “Upgrade Your CV and Plan Your Career For a Better Future” dengan  Ozzi Suria S.T., M.T. (Co-Founder Pintar Studio dan Dosen Prodi SI UMBY) sebagai narasumber.

Webinar ini dilaksanakan secara daring melalui aplikasi zoom pada hari Jum’at (26/11/2021) Pukul 19.00 WIB. Kegiatan ini dihadiri kurang lebih sebanyak 119 peserta dari kalangan mahasiswa UMBY dan Perguruan Tinggi (PT) lainnya.

Acara dibuka oleh Nadia Sianturi selaku Master of Ceremony (MC), kemudian dilanjutkan dengan acara inti yang dipandu oleh Nurafia sebagai moderator.

Dalam pemaparannya, Ozzi menjelaskan mengenai perbedaan resume dan CV . “CV menggunakan Format yang berbeda-beda dari setiap negara. Seperti di beberapa negara Eropa, CV digunakan untuk mendiskripsikn semua dokumen lamaran kerja termasuk resume. Sedangkan di US, CV digunakan untuk lamaran pekerjaan di bidang akademik”.

“Jika ingin bekerja pada sektor publik harus mempunyai hard skill minimal memiliki kemampuan teknis yang sama dengan posisi yang akan dilamar. Sedangkan jika ingin bekerja di bidang akademik setidaknya harus mempunyai hard skil minimal sebagai lulusan S2 atau S3, di samping itu juga harus memiliki kemampuan dalam menyampaikan ide yang terkait dengan bidang ilmu yang ditekuni dengan baik,” jelas Ozzi lagi.

Sementara itu salah satu peserta Bernica Azzahra mengatakan, webinar ini sangat bermanfaat sekali terutama bagi mahasiswa. “Saya jadi mengerti pentingnya perencanaan karir untuk masa depan” katanya.

“Perencanaan karier merupakan suatu hal yang sangat penting. Dengan adanya perencanaan karier yang baik, secara otomatis akan mengurangi ketegangan dan kecemasan individu dalam mencari informasi pekerjaan dan memutuskan karier yang diinginkan.” tutup Nurafia sekaligus menutup acara webinar.

Source : dndsandyra.com
Editor : DnD

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *