webinar ojs

Tingkatkan Pengelolaan Jurnal, UMBY Kirim Dosen Mengikuti Workshop

Yogyakarta, dndsandyra.com – Publikasi jurnal berbasis elektronik (e-journal) menjadi kewajiban bagi sebuah perguruan tinggi jika ingin dikenal oleh masyarakat internasional. Salah satu yang platform yang paling banyak digunakan dalam pengelolaan e-journal adalah Open Journal System (OJS).

Dengan menggunakan OJS, maka pengelolaan jurnal lebih mudah karena dapat digunakan pengaturan aspek pengguna dalam menyusun sebuah jurnal, menyimpan trek hasil kerja editor, reviewer, dan penulis. Selain itu juga dapat mengurangi biaya penerbitan jurnal, serta menyediakan akses terbuka (open access) pada pembaca.

Dalam rangka memberikan pengatahuan mengenai manajemen pengelolaan jurnal OJS pada pengelola jurnal OJS di lingkungan Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY), maka Sowanya Ardi Prahara, S.Psi., M.A. selaku Kepala Bagian Publikasi UMBY mengirimkan Ika Wulandari, S.E., M.M. (Pengelola Jurnal Prodi JRAMB), A. Sidiq Purnomo, S.Kom., M.Eng. (Pengelola Jurnal Prodi JMAI), dan Nur Ahmad Widodo (Staf Publikasi Ilmiah UMBY) untuk mengikuti workshop “Manajemen Pengelolaan Jurnal” pada hari Sabtu (11 September 2021) melalui aplikasi zoom.

Workshop “Manajemen Pengelolaan Jurnal” ini diadakan oleh Inisiatif Masyarakat Jurnal Indonesia (IMAJI) dengan menghadirkan pembicara Frieyadie (Universitas Nusa Mandiri) dan Yananto Mihadi P. (Universitas Mercu Buana) yang menyampaikan Materi mengenai pengantar OJS, Manajemen Situs, Manajemen jurnal di OJS, dan Manajemen penerbitan.

“Kami berharap para pengelola jurnal di UMBY dapat memperoleh pengetahuan yang lebih mendalam mengenai pengelolaan jurnal berbasis OJS. Sehingga pengelolaan jurnal bisa menjadi lebih tertata dan terdokumentasi dengan baik, serta dapat meningkatkan peringkat akreditasi maupun sitasinya.” ungkap Sowanya Ardi Prahara, S.Psi., M.A.

Source : dndsandyra.com
Editor : DnD

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *