Pantai Mawun, Desa Tumpak, Kecamatan Pujut, Lombok Tengah, NTB

Pesona Keindahan Pantai Mawun di Lombok NTB

Mataram, dndsandyra.com – Lombok, sebuah pulau di Nusa Tenggara Barat (NTB), Indonesia, terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau, terutama pantai-pantainya yang eksotis.

Salah satu pantai yang masih jarang diketahui wisatawan, namun menawarkan pesona yang luar biasa salah satunya Pantai Mawun yang terletak di Desa Tumpak, Kecamatan Pujut, Lombok Tengah. Tepatnya berada di jalur antara Kuta Mandalika dan Pantai Selong Belanak, kurang lebih berjarak sekitar 55 kilometer dari kota Mataram.

Pantai ini menjadi destinasi wisata yang wajib dikunjungi, jika Anda ingin mencari ketenangan dan keindahan alam yang masih alami.

Pantai ini memiliki karakteristik yang unik dibandingkan dengan pantai-pantai lain di Lombok. Bentuk teluk yang menyerupai tapal kuda dengan dua bukit (Bukit Pengolo dan Bukit Nettem) di kedua sisinya memberikan kesan eksklusif dan tersembunyi.

Hamparan pasir putih yang lembut, air laut yang jernih dengan gradasi warna biru kehijauan yang cantik untuk dipandang, serta ombak yang relatif tenang membuat Pantai Mawun sangat cocok untuk bersantai atau berenang.

Bagi para Anda yang suka berenang, Pantai Mawun adalah tempat yang ideal. Airnya yang tenang dan bersih membuatnya aman untuk berenang, bahkan bagi anak-anak.

Selain berenang, Anda juga bisa berjalan-jalan di sepanjang pantai sambil menikmati pemandangan sekitar yang asri. Bukit-bukit di sekitar pantai juga dapat didaki untuk menikmati pemandangan pantai dari ketinggian, sebuah pengalaman yang tidak boleh dilewatkan.

Bagi yang mencari ketenangan, Pantai Mawun adalah tempat yang sempurna untuk duduk santai di bawah naungan pohon kelapa sambil menikmati suara deburan ombak. Banyak wisatawan yang datang ke sini hanya untuk menikmati suasana damai dan jauh dari keramaian.

Meskipun Pantai Mawun menawarkan keindahan yang luar biasa, akses menuju pantai ini cukup menantang.

Dari Mataram, Anda harus menempuh perjalanan dengan waktu tempuh kurang lebih 1,5 hingga 2 jam dengan kendaraan bermotor. Disarankan untuk membawa kendaraan sendiri, karena masih sulitnya sarana angkutan umum.

Jalan menuju pantai sebagian besar sudah beraspal, namun ada beberapa bagian yang masih berbatu dan kurang terawat, bahkan ada yang sebagian tanjakan dengan sudut kemiringan yang curam, sehingga Anda disarankan untuk berhati-hati.

Jika tertarik mengunjungi Pantai Mawun, Anda hanya akan dikenakan biaya retribusi Rp 10.000,- untuk kendaraan roda empat (harga yang tertera bisa berubah).

Di Pantai Mawun, fasilitas yang tersedia masih terbatas. Terdapat beberapa warung sederhana yang menjual makanan dan minuman, serta tempat penyewaan payung dan tikar untuk bersantai di tepi pantai. Namun, Anda disarankan untuk membawa bekal sendiri, terutama jika berencana untuk menghabiskan waktu yang lebih lama di sini.

Waktu terbaik untuk mengunjungi Pantai Mawun adalah pada pagi hari atau menjelang sore, ketika matahari tidak terlalu terik dan pantai lebih sepi dari wisatawan. Musim kemarau antara bulan Mei hingga September juga menjadi waktu yang ideal, karena cuaca yang cerah dan ombak yang tenang.

Pantai Mawun, Desa Tumpak, Kecamatan Pujut, Lombok Tengah, NTB (Location on Google Maps click link)

Pantai Mawun adalah salah satu pantai terindah di Lombok yang menawarkan keindahan alam yang masih alami dan belum banyak dijamah wisatawan.

Meskipun aksesnya tidak semudah pantai-pantai lainnya, usaha untuk mencapai pantai ini akan terbayar lunas dengan pemandangan spektakuler dan suasana yang menenangkan.

Jika Anda mencari destinasi wisata yang tenang dan jauh dari keramaian, Pantai Mawun adalah pilihan yang sempurna.

Bagaimana, Anda tertarik berkunjung ke Pantai Mawun ?

Source : dndsandyra.com
Kontributor & Editor : DnD

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *